Pembukaan OIC-CA 2023 Jadi Ajang Mengenalkan Naskah Kuno Keislaman Karya Ulama Jawa Timur

Jakarta, 7 Juli 2023-Jawa Timur mendapat kepercayaan untuk menjadi tuan rumah pembukaan kegiatan internasional. Anjungan Jawa Timur Taman Mini Indonesia Indah menjadi tempat penyelenggaraan Pembukaan Internasional Organization Islamic Cooperation Culture Activity (OIC-CA) 2023 pada tanggal 7 Juli.

Wagub Jatim, Elestianto Dardak, sangat bangga Jawa Timur ikut ambil bagian dalam mengenalkan budaya keislaman, salah satunya dengan mengenalkan manuskrip keislaman karya ulama nusantara.
Acara yang diikuti oleh delegasi negara-negara Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) diselenggarakan oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) dan didukung Pemerintah Provinsi Jawa Timur dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur, mengambil tema “Merangkul Kebhinekaan dan Memajukan Harmoni Masyarakat untuk Masa Depan yang Lebih Cerah”.


Penunjukan Pemprov Jatim sebagai penyelenggara Pembukaan OIC-CA Tahun 2023 adalah kesempatan besar bagi Indonesia untuk memamerkan hasil karya inteletual ulama Indonesia berupa mansukrip, serta budaya dan alam provinsi penyelenggara dan mempromosikan kerja sama budaya yang lebih besar di antara negara anggota OKI. Harapannya acara ini akan berkontribusi pada pembangunan berkelanjutan dan menumbuhkan pemahaman serta kerja sama lebih besar antara orang-orang dari budaya dan latar belakang yang berbeda.

Jawa Timur sebagai pusat ekonomi dan pusat peradaban Islam di Kawasan Indonesia Timur mempunyai potensi nilai-nilai keilmuan Islam yang sangat kaya. Banyak ulama dari Jawa Timur yang berperan dalam dunia intelektual keislamaan internasional seperti Syaikhona Kholil Al Bangkalan, Hadratussyikh KH Kasyim Asyarai Jombang, Syekh Mahfudz At-Termasi (Pacitan), dan Syekh Ihsan Jampes. Dalam perjalanannya ulama-ulama tersebut melahirkan banyak intelektual muda melalui karyanya yang dipelajari hingga kampus-kampus di Mesir seperti Al-Azhar.


Wagub Jawa Timur Emil Elestianto Dardak dalam sambutannya mengungkapkan bahwa Jawa Timur sangat berbahagia mendapatkan kesempatan untuk menyambut para tamu delegasi Organization Islamic Cooperation Culture Activity (OIC-CA) 2023. “Kegiatan OIC-CA 2023 merupakan sebuah tonggak penting melestarikan dan mengenalkan kebudayaan Islam Jawa Timur yang toleran dan moderat” ungkap Wagub Emil.

“Dalam pembukaan Kegiatan OIC-CA 2023 di Anjungan TMII, selain mansukrip dari Jawa Timur, ditampilkan keragaman budaya dan produk unggulan UMKM dari Jawa Timur seperti Kesenian Reog Ponorogo, Tari Sekar Giri Gresik, Batik Nganjuk, dan beberapa produk lain.
Wagub Emil Elestianto Dardak berharap delegasi OIC-CA dapat menikmati dan mengenal Jawa Timur lebih luas dan menikmati semua keragaman dan keindahan Jawa Timur. “Kita ingin kegiatan ini bisa berjalan sukses dan berkesan bagi semua delegasi,” kata Wagub.(wdp)

Leave a Comment