Kamis, 16 Mei 2013. Hampir tiap bulan layanan anak selalu dikunjungi oleh siswa dari sekolah baik dari PG, TK dan SD. Seperti halnya di awal bulan Mei ini layanan anak selalu ramai dikunjungi baik dari kunjungan reguler atau yang tentatif.
Seperti halnya hari ini, TK Al – Hikmah yang beralamat di Jalan Mojo Kidul mengadakan kunjungan sejumlah 78 siswa dengan didampingi 8 guru. Dari awal kedatangan mereka sangat tertib dalam mengikuti kegiatan yang disuguhkan oleh petugas. Mulai dari sambutan, story telling, menonton film, penjelasan untuk menjadi anggota dan cara meminjam buku, bahkan kegiatan bebas membaca dan memanfaatkan permainan edukatif.
Setelah hampir dua jam mereka puas beraktifitas, mereka mengakhiri kegiatan dengan foto bersama untuk kenang- kenangan.
>>>(ima)<<<